Translate

Thursday, July 15, 2010

MANTRA JURUS JITU



apa saran anda kalau suatu saat dimintai pendapat oleh teman cara untuk membuka pembicaraan, memulai, atau mencairkan suasana khususnya terhadap lawan jenis...jika lewat media sms.


well,,,kalau saya dikasih pertanyaan gini sih, saya langsung bilang > kasih tebak-tebakan!!
karna sudah terbukti, teman saya masih jadian sampai sekarang karna mantra itu, dan saya berhasil mencairkan pembicaraan agar lebih intim lagi dengan lawan jenis juga--loh?!,,ya begitulah maksudnya!
percaya/ tidak--IT WORKS,yeaah..



sederhana aja cara kerjanya,,
dalam situasi belum saling mengenal--tapi kita tau nomer hp target
me > "hey,,apa persamaan telepon dan jemuran...??"
him/her > sorry yah, siapa ini??
me > "kamu jawab pertanyaan saya, saya kasitau nama saya..."
......bla,bla,bla,, ada target  yang melayani-dan akhirnya perbincangan semakin mendalam kalau menemui titik omongan dan pandangan yang nyambung. ini yang disebut KLIK pada tahap pertama apalagi kalau timing nya sama-sama dalam suasana santai. tapi dalam beberapa kasus, ada juga yang keukeuh bertanya siapa yang mengirimi tebak-tebakan itu. dan si target akan memilih apakah melayani tebak-tebakan ini atau tidak. tapi secara umum, banyak yang tertarik dengan pancingan tebak-tebakan ini.


dalam situasi membuka pembicaraan dengan target--karena tidak tau topik mulanya apa,,katakan saja...
me > "hey,gw punya tebakan-- apa persamaan telepon dan jemuran...??"
him/her > dia akan berpikir, dan bla..bla..bla..
bisa/tidak nya di jawab oleh si target akan memperpanjang pembicaraan. yang pasti akan berbalas tebak-tebakan. dan bisa saja pada akhirnya nanti (kalau sudah cape, atau habis simpanan tebakan) bisa anda atau dia akan mengirim kalimat : kalau tau jawabannya saya traktir deh,,walaupun mungkin ada embel-embel diujung kalimat--tapi jangan yang mahal-mahal yah...dan akhirnya kalian akan semakin mendekat,,,
(case yang alamiah terjadi pada saya-awal mula terciptanya mantra jurus jitu!)--tapi saya tidak minta dalam bentuk makanan.


jadi,, tidak usah bingung lagi untuk memulai..menurut saya ga usah lagi pake bahasa yang kaku :"boleh kenalan tidak...??"--itu sangat tidak enak sekali. dan kalau saya mendapatkan sms itu dari orang yang saya tidak kenal, 100% akan saya abaikan.
tapi balik lagi, reaksi semua orang berbeda. kalau dengan mantra jurus jitu ini ada berhasil,,selamaat...tapi kalau belum,,yah mungkin ada jalan lain.hehhe,,kan masih banyak jalan menuju ROME..tapi case saya dan beberapa teman--it works!!
dengan jurus ini juga, yang cewe-cewe juga bisa melangkah duluan dengan mengirimkan sinyal-sinyal lampu ijo pada sang target!hahahha--posting jenis apa ini???!



well,,,last,jawaban dari tebak-tebakan "persamaan telepon dan jemuran" itu adalah > kalau kriiing sama-sama diangkat!---

1 comment:

Anonymous said...

suka postingan bodoh tapi bener ini